• SD MUHAMMADIYAH 8 TULANGAN
  • Islamic Character School

Serunya belajar sambil bermain

Serunya belajar sambil bermain "Ubur-ubur tanya & seru" di SD Muhdelta Tulangan - Sidoarjo. Kamis, 29 Februari 2024
Wali kelas hebat 4 mesir Pak Fudin mengajak siswa nya outing class. "Siswa sangat senang saat diajak belajar diluar" ucap pak Fudin.

Benar saja Daffa salah seorang siswa kelas hebat 4 mesir mengatakan " ayo pak kita belajar diluar seperti biasanya" ucapnya dengan semangat. Anak-anak jauh lebih semangat saat pembelajaran dilakukan sambil bermain.

Siswa SD MUHDELTA sangat riang menikmati belajar diluar bermain Ubur - ubur di Halaman sekolah

Pada hari ini mapel IPAS pak Fudin mengajak anak" bermain "Ubur-ubur tanya dan seru". Faro mengatakan " permainan apa itu pak ? Gimana cara mainnya ?" Ucapnya penasaran.

Kemudian pak fudin menjelaskan sambil membagikan lembar yang bergambar ubur" kemudian diwarnai oleh semua siswa. Setelah siswa selesai mewarnai dengan kreatif dan menarik pak Fudin mengajak siswa ke halaman sekolah.

"Are you ready ?" Ucap pak Fudin mengajak siswa belajar sambil bermain.

Kemudian gak lama pak Fudin melempar sesuatu keatas, semua siswa kegirangan dan berusaha untuk menangkapnya. "Sedang apa pak anak-anak ini ?" Pak haris salah seorang guru bertanya saat sedang menuju perpustakaan.

"Mengajak mereka belajar dengan permainan yang sering mereka lakukan dirumah dan disekolah lempar tangkap benda" jawab pak Fudin.

Kelas 4 Mesir menunjukkan hasil karyanya mengambar dan mewarnai Gambar Ubur - ubur

Selain itu untuk mengasah kreatifitasnya pak Fudin menjelaskan "mewarnai salah satu hal yang dapat menumbuhkan kreatifitas dan imajinasi anak" imbuhnya.

Dengan antusias dan semangat yang tinggi Baihaqi salah seorang siswa berlarian untuk menyerahkan tugasnya " yey selesai pak, saya nomor satu ya pak. Jangan lupa hadiahnya pak" ucapnya dengan senang.

Belajar memang hal yang menyenangkan, khususnya apabila dilakukan sambil bermain. Sehingga anak" tidak pernah merasa bosan dalam belajar.

Penulis : Muhammad Saifudin Zuhri | Editor : Administrator

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
SERTIJAB IKWAM SD MUHDELTA PERIODE TAHUN AJARAN 2024 -2025

Ada pemilu di sertijab ikwam MuhdeltaHari sabtu, 10 agustus 2024 SD muhdelta mengadakan kegiatan sertijab ikwam. Ada kurang lebih 24 anggota ikwam muhdelta. Dalam sambutannya kepala SD

10/08/2024 19:26 - Oleh Administrator - Dilihat 144 kali
MPLS MUHDELTA yang Penuh Filosofi

Tahun ajaran baru dimulai pada tanggal 15 juli 2024, SD/MI Muhammadiyah se-Sidoarjo pun dengan serentak melakukan masa pengenalan lingkungan sekolah atau biasa disingkat MPLS. Hari-hari

24/07/2024 13:35 - Oleh Administrator - Dilihat 161 kali
Ibadah Yang Seimbang Dari Siswa SD MUHDELTA

Lebih dari seratus tahun yang lalu saat pendiri Muhammadiyah K.H Ahmad Dahlan mengajarkan muridnya mengenai surat al-Maun terdapat pelajaran yang bisa diamalkan sampai sekarang. Pada

18/03/2024 09:31 - Oleh Administrator - Dilihat 299 kali
Marhaban Ya Ramadhan 1445 H - SD Muhammadiyah 8 Tulangan

Assalamu'alaikum Sahabat Muslim/Muslimah SD MUHDELTA Keluarga Besar SD Muhammadiyah 8 Tulangan mengucapkan : Marhaban Ya Ramadhan 1445 H  Selamat Menjalankan Ibadah P

11/03/2024 08:33 - Oleh Administrator - Dilihat 246 kali
Pawai Menyambut Bulan Suci Ramadhan 1445 H – SD Muhdelta

Assalamu'alaikum Sahabat Muslim/Muslimah SD MUHDELTA Pawai Menyambut Bulan Suci Ramadhan 1445 HSD Muhammadiyah 8 Tulangan Jum'at, 08 Maret 2024 “Telah datang kepada kalian bul

07/03/2024 10:49 - Oleh Administrator - Dilihat 155 kali